SELAMAT DATANG
Synergy Dua Kawan Sejati adalah pemegang merk untuk produk-produk Premier One. Perusahaan kami memproduksi tempat tidur rumah sakit dan peralatan pendukung rumah sakit. Kami selalu mengutamakan dan memberikan pelayanan yang terbaik bagi semua pihak dengan mengutamakan kerjasama yang baik dan berkelanjutan sehingga tercipta suatu hubungan yang harmonis
"Identitas keindonesiaan tumbuh sebagai akar budaya yang menghasilkan cinta atas karya anak bangsa untuk sesamanya"
HOSPITAL BED
Ranjang pasien sudah pasti memilki fungsi penting dalam furniture rumah sakit. Karena komponen ini dibutuhkan hampir di semua lini kepentingan di rumah sakit. Secara umum mungkin ranjang rumah sakit dibutuhkan ketika ada pasien yang menjalani rawat inap. Namun sebenarnya tidak hanya itu saja, ranjang pasien juga penting ketika dokter atau perawat melakukan pemeriksaan ringan pada poli yang tersedia.
Ranjang bagi pasien yang umum digunakan di rumah sakit memang sudah dirancang dan di desain sedemikian rupa untuk menyesuaikan keadaan pasien. Para produsen furniture untuk rumah sakit pun juga menyediakan aneka jenis ranjang pasien mulai dari yang murah hingga yang mahal sekalipun. Peralatan kesehatan ini memang diharapkan dapat memeberikan kontribusi untuk kesembuhan pasien di rumah sakit.
Premier One memiliki stabilitas dan kapasitas yang lebih besar, memiliki beban kerja yang aman hingga 300Kg. Premier One telah diuji oleh sucofindo, tidak hanya pengujian mekanis tetapi juga pengujian listrik. Kami memastikan stabilitas, kapasitas, dan keamanan listrik.
Jenis-jenis Ranjang Pasien atau Ranjang Rumah Sakit :
1. Hospital Bed Manual
2. Hospital Bed Electrik
HOSPITAL FURNITURE
Furnitur rumah sakit adalah istilah kolektif yang digunakan untuk berbagai jenis benda atau perangkat portabel yang digunakan di rumah sakit, badan medis atau perawatan kesehatan. Furnitur medis yang umum digunakan di rumah sakit antara lain furnitur lingkungan, meja samping tempat tidur, furnitur bayi, troli rumah sakit, stand rumah sakit, aksesoris meja operasi, meja rumah sakit, kursi rumah sakit, keranjang rumah sakit, lemari rumah sakit, tempat tidur rumah sakit dan berbagai macam furnitur perawatan kesehatan. Semua produk ini memiliki banyak kegunaan dan fungsi. Furnitur rumah sakit dapat dibuat dengan menggunakan berbagai bahan baku seperti baja, besi, plastik, kuningan dan jenis bahan lainnya.
PT. SYNERGY DUA KAWAN SEJATI menyediakan produk hospital furniture yang dibutuhkan dirumah sakit yang mempunyai fungsi aman dan nyaman digunakan serta sesuai standard yang dipersyaratkan.